Bahan:
- 100 gram jahe, memarkan
- 100 gram kolang-kaling (di ganti dengan Dawet juga enak lho..)
- 100 gram buah nangka (di iris sesuai selera)
- 100 gram tapai singkong manis (kalo tidak ada, juga tidak apa2)
- 50 gram tapai ketan hijau
- 250 gram gula merah, sisir halus
- 250 gram santan kental
- 3 cm kayu manis
- 2 batang serai, memarkan
- 50 gram gula pasir
- 2 lembar daun pandan
- 500 cc air
- Rebus air, jahe, serai, daun pandan, gula merah, kayu manis hingga mendidih. Masukkan kolang kaling, irisan nangka ,gula pasir (sesuai selera). Masak hingga gula larut. Biarkan dingin. Angkat kolang kaling, iris tipis memanjang, sisihkan
- Panaskan kembali hingga mendidih
- Masukkan potongan tapai singkong, tapai ketan, irisan kolang kaling ke dalam gelas
- Tuang air jahe
- Tuangkan santan kental
- Hidangkan selagi hangat (untuk 3 Porsi)
Sumber : resepminumansegar.com